
Fashion brand memang tidak ada matinya. Tren fashion akan terus digunakan di tahun-tahun kemudian. Tidak tanggung-tanggung banyak fashion item yang kerap jadi andalan baik di dalam maupun luar negeri. Nah ini dia 12 fashion brand lokal yang sudah mendunia dan bisa jadi inspirasi kamu!
3Second
Fashion brand pertama adalah 3Second. Apabila kamu generasi tahun 90an tentu kamu tidak akan asing dengan brand ini. Sempat menjadi salah satu streetwear paling populer di tahun 2000an, 3Second ternyata telah memiliki beberapa toko di luar negeri lho!
3Second sendiri terkenal sebagai clothing line yang menghasilkan pakaian seperti sweater, hoodie, kaos, dan item lain dengan kualitas yang juara. Tidak heran kalau brand kawakan satu ini bisa bertahan selama puluhan tahun ya!
Berrybenka
Fashion brand kedua adalah Berrybenka. Brand ini tidak hanya menjual produk sendiri namun juga memiliki website yang menjual ribuan merek lain. Pilihannya pun beragam mulai dari streetwear, koleksi tas, sepatu, hingga aksesoris.
Berrybenka sendiri memiliki banyak toko yang tersebar di Indonesia, seperti di mall menengah ke atas. Mereka juga memiliki sister brand untuk fashion muslim yang dinamai Hijabenka. Wow lengkap ya!
Buttonscarves
Fashion brand selanjutnya adalah fashion muslim yang bisa menembus pasar internasional. Buttonscarves sendiri menyediakan berbagai koleksi hijab dan aksesorisnya dengan kualitas premium.
Didirikan sejak tahun 2016, Buttonscarves sudah banyak berkolaborasi untuk menghasilkan koleksi hijab yang unik dan menarik. Mereka juga memiliki gerai hingga di Malaysia, Brunei Darussalam, dan Singapura. Keren ya!
Cotton Ink
Apabila kamu mendengar nama brand ini, mungkin kamu akan mengira bahwa Cotton Ink adalah brand luar negeri. Jawabannya, Cotton Ink adalah brand lokal dari Indonesia lho!
Brand ini menawarkan pakaian ready to wear dengan kualitas premium dan disukai kaum wanita. Mereka juga banyak menghasilkan produk kolaborasi dan memiliki hingga tiga sister brands!
Danjyo Hiyoji
Meskipun namanya terdengar seperti merek Jepang, namun faktanya Danjyo Hiyoji adalah merek lokal lho! Fashion brand ini pernah tampil di ajang Amazon Fashion Week Tokyo dengan menampilkan koleksi streetwear-nya.
Koleksi pakaian dari Danjyo Hiyoji juga sudah dipasarkan hingga ke luar negeri. Nama Danjyo Hiyoji sendiri merupakan kombinasi dari dua arti yakni unisex dan hip, young dan crazy. Wah berjiwa muda sekali ya!
Eiger
Bagi kamu yang suka petualangan tentu tidak asing dengan brand satu ini. Eiger sendiri merupakan brand yang menyediakan perlengkapan untuk kegiatan luar ruang alam tropis. Hal ini sejalan pula dengan tagline ‘Tropical Adventure’ yang mereka usung.
Menjelajah alam dengan empat musim tentu memerlukan perlengkapan yang berbeda. Maka dari itu, Eiger hadir dan menawarkan berbagai perlengkapan menjelajah dengan kualitas yang keren. Mulai dari jaket, sepatu, hingga tas, semua tersedia.
Mereka juga sudah go international hingga menguasai pasar luar negeri seperti Jepang, Singapura, Filipina, hingga Lebanon. Tidak perlu dipertanyakan ya!
Elhaus
Lagi-lagi streetwear Indonesia nampaknya memang digandrungi oleh khalayak mancanegara. Elhaus sendiri merupakan brand streetwear yang bersifat unisex. Produk mereka didominasi outer dengan desain kekinian.
Brand lokal ini mengutamakan prinsip craftsmanship sehingga koleksi mereka terlihat detail dan memberi kesan premium. Mereka juga sudah memasarkan produknya ke Singapura, Taiwan, Thailand, hingga Inggris lho!
Erigo
Masih dari golongan streetwear, Erigo, menjadi salah satu brand dari Indonesia juga merambah pasar internasional. Apalagi semenjak iklan produk mereka muncul di Billboard Times Square, New York pada tahun 2021.
Mereka juga menampilkan koleksi terbaru di perhelatan New York Fashion Week pada tahun 2022 dan mengadakan pop-up store di sana. Ternyata Erigo juga sudah melakukan pemotretan product campaign di Singapura dan Jepang juga lho! Luar biasa ya!
Major Minor
Major Minor, juga tidak kalah dari brand-brand di atas. Pernah tampil di Paris Fashion Week dan Rakuten Fashion Week Tokyo, brand ini berhasil menunjukkan eksistensinya secara global.
Konsep pakaian mereka yang minimalis dan berpola cutting yang twisted ini tentu menjadi daya tarik tersendiri. Mereka bahkan pernah masuk dalam ajang penghargaan fashion internasional yakni Woolmark Prize. Membanggakan ya!
Paradise Youth Club
Kembali lagi pada golongan streetwear, Paradise Youth Club adalah brand yang mengusung konsep unik. Didominasi dengan pakaian ready-to-wear untuk anak muda dengan kiblat era 90-an seperti pemain skateboard, surf, hingga pecinta musik hiphop.
Fashion brand ini dibuat untuk mengembalikan semangat orang-orang yang memiliki aktivitas padat. Produk mereka sudah dipasarkan di berbagai negara seperti Singapura, Malaysia, Amerika Serikat, Thailand, Jepang, Cina, Inggris, hingga Korea Selatan. Tersebar sangat luas ya!
Public Culture
Label golongan streetwear yang terakhir adalah Public Culture. Berdiri sejak 2015, fashion brand lokal ini bahkan pernah berkolaborasi dengan brand asal Tokyo yakni Little Sunny Bite.
Tidak ada pangsa pasar yang spesifik juga membuat Public Culture bisa bebas berkolaborasi dengan siapapun. Mereka juga pernah disebut oleh salah satu media Hypebeast dalam koleksi terbarunya!
The Executive
Fashion brand terakhir tentu kerap kamu temui di mall. Yap, The Executive ternyata adalah merek lokal lho! Brand dari Bandung ini memang kerap dikira produk luar negeri karena nama dan kualitasnya yang premium.
Ditujukan untuk para pekerja maupun pebisnis, The Executive tetap menyediakan pula berbagai jenis pakaian hingga sepatu. Produknya pun sudah tersebar ke negara-negara di Asia Tenggara seperti Malaysia!
Cari tahu tren branding 2022 di sini.
Itu dia 12 fashion brand yang sudah merambah ke pasar internasional. Kualitas yang baik hingga konsep yang unik menjadikan mereka laris manis hingga ke mancanegara. Apakah ada brand favoritmu?